LALANG UNGU

Ruang berbagi pengalaman dan manfaat

Cantiknya Pohon Saputangan

| 8 Comments

Beberapa waktu lalu, saat mendatangi GOR Jetayu ( Kota Pekalongan ) untuk melihat pameran buku, kami terpesona dengan pohon besar yang tumbuh di pojok halaman GOR tempat pameran buku itu berlangsung.

Pohon apakah ini ???

Pohon apakah ini ???

Naah, penampilan pohon besar dengan ‘bunga-bunga’ putih yang tampak menonjol diantara rimbunnya dedaunan hijau pohon itu, memang baru kali itu kami temui, meskipun sudah seringkali kami mengunjungi lokasi tersebut.

Penasaran dengan pohon itu, kami pun mengamati lebih dekat pohon itu dan bertanya-tanya kepada beberapa pedang makanan & tukang parkir yang ada di sana. Tak satupun yang tahu nama pohon itu, bahkan kata Pak Parkir itu, dia juga baru kali ini melihat pohon itu berbunga lebat seperti ini, meskipun dia sudah lama mangkal di sana.

Setelah kami amati lagi, rupanya bagian pohon yang berwarna putih dan menjuntai yang kami kira bunga itu, lebih mirip daun-daun muda, dan terlihat pula bundaran-bundaran putih di ketiak-ketiak ranting yang lain. Apakah itu bunga sebenarnya?

Nah.. ini hasil pengamatan lebih dekat dari pohon itu ..

Nah.. ini hasil pengamatan lebih dekat dari pohon itu ..

Tadi pagi, iseng-iseng aku upload gambar bagian pohon dengan bunga / daun muda yang berwarna putih menjuntai itu di grup FB, menanyakan mungkin ada yang tahu tentang pohon itu.

PohonSaputangan

Alhamdulillah .. ada respon dari beberapa teman FB. Ooh.. ternyata namanya POHON SAPUTANGAN . Bahkan salah seorang rekan lain (mba Idawati Tanudin) menyebutkan nama latinnya yaitu  Maniltoa grandiflora , serta menambahkan keterangan bahwa pohon ini termasuk pohon yang slow growing, artinya saat pohon ini remaja hanya beberapa buah ‘saputangan’ saja yang terlihat. Setelah pohon dewasa, barulah bisa terlihat banyak ‘saputangan’ -yang sebetulnya daun-daun muda- sebagaimana terlihat pada pohon yang kulihat itu. Terima kasih, infonya teman-teman .. 🙂

Dari penelusuran lain via inet kuperoleh informasi lanjut bahwa pohon yang memiliki nama sinonim Maniltoa brawneodes ini dapat tumbuh hingga 15 m. Dan beberapa tulisan menyebutkan bahwa pohon ini memiliki manfaat untuk obat gangguan pencernaan. Daun, buah, dan kulit batang mengandung saponin, flavonoid, dan polifenol.

Nah, itu dia perkenalanku dengan POHON SAPUTANGAN yang cantik ini. Etapi, aku masih penasaran..bagaimana bentuk buahnya ya? Apakah di sekitarmu juga ada pohon cantik ini, teman? Sudah pernah lihat buahnya?

8 Comments

Leave a Reply to Febriyan Lukito Cancel reply

Required fields are marked *.