LALANG UNGU

Ruang berbagi pengalaman dan manfaat

Aktif dan Percaya Diri tanpa Anyang-anyangan dengan Prive Uricran

| 68 Comments

Aktif dan percaya diri tanpa anyang-anyangan dengan Prive Uricran. Salam jumpa, Sahabat Lalang Ungu.. Apa kabar? Semoga senantiasa sehat dan bahagia ya teman.. Sehat dan bahagia memang dua kondisi yang saling timbal-balik / mempengaruhi ya teman.. Badan sehat membuat kita lebih bahagia dan kebahagiaan hati pun berpengaruh positif terhadap kesehatan kita. Bukankah demikian, teman?

Sehat jiwa dan raga juga merupakan salah satu kunci untuk bisa aktif dan mandiri dalam menjalani hari demi hari dalam kehidupan kita. Sebaliknya saat kita sakit, maka akan mempengaruhi aktivitas kita. Meskipun sakit yang seringkali dianggap ringan seperti flu atau anyang-anyangan.

Eh, kalian tahu sakit anyang-anyangan kan?

Tentang anyang-anyangan

Anyang-anyangan adalah salah satu sebutan / istilah di Indonesia untuk Infeksi Saluran Kemih (ISK), itu lho yang gejala-gejalanya : ingin Buang Air Kecil (BAK) terus menerus; Merasa sakit saat BAK; BAK tidak lancar / tidak tuntas.

Nah, rata-rata kita pernah mengalami gejala-gejala tersebut di atas. Rasanya kesal dan terganggu sekali saat mengalami anyang-anyangan / ISK ini, bukan?

Aku sendiri pernah merasakannya. Aktivitas sehari-hariku jadi terganggu, karena harus bolak-balik ke toilet, belum lagi rasa sakit dan panas yang terasa membuat kita tidak merasa nyaman untuk berdiri, berjalan bahkan sekedar duduk mengerjakan tugas-tugas. Berkonsentrasi dalam menjalankan tugas menjadi satu hal yang hampir mustahil saat ISK alias si anyang-anyangan ini menyerang. Walhasil, tugas-tugas terbengkelai dan bisa-bisa mendapat teguran dari atasan karenanya!

Nah, itulah efek negatif dari anyang-anyangan yang pernah kualami, yang mungkin juga dialami oleh orang-orang lain. Ya, anyang-anyangan / ISK ini memang bisa mengenai siapa saja, baik perempuan, laki-laki, orang dewasa maupun anak-anak. Sebagaimana efek negatif anyang-anyangan yang mengganggu aktivitasku sebagai pekerja, mungkin demikian pula yang dirasakan penderita lainnya dengan aktivitas mereka masing-masing : pelajar, ibu rumah tangga, pengusaha, dll…

Salah satu riset yang dilakukan Uricran menghasilkan data gangguan anyang-anyangan terhadap aktivitas sehari-hari antara lain pada saat : tidur malam, bekerja, berinteraksi dengan orang lain, mengurus keluarga, sekolah, dll.

Sebenarnya, apa sih penyebab dari anyang-anyangan / ISK ini dan bagaimana cara kita menghindari ISK berulang yang sangat mengganggu itu?

Teman, beberapa waktu lalu aku berkesempatan mengikuti sebuah forum bincang perempuan yang membahas tuntas mengenai ISK ini. Nah, melalui tulisan ini akan kubagikan apa yang kuperoleh di forum itu, agar kita semua dapat tahu dengan pasti apa itu ISK, penyebab dan cara penanggulangannya. Dengan demikian kita bisa menghindarkan diri dari ISK / anyang-anyangan itu.

Uricran Woman Community Semarang

Uri-cran Woman Community Semarang di Hotel Noorman Semarang

Woman Community Semarang

Sebagian peserta Uri-cran Woman Community Semarang

Infeksi Saluran Kemih dan Penyebabnya

Infeksi Saluran Kemih (ISK) adalah infeksi karena terbentuknya koloni kuman di saluran kemih, yang merupakan infeksi yang paling umum terjadi pada manusia. Sebagian besar (80%) kasus ISK ini disebabkan oleh adanya bakteri E-coli yang menempel pada dinding saluran kemih.

Lho..kok bisa? Bukankah bakteri E-coli ini hidup di saluran pencernaan dan keluar melalui anus, kenapa bisa sampai di saluran kemih?? Mungkin pertanyaan ini timbul di benak kalian.

Hm, jangan salah… Bakteri E-coli itu dapat secara tidak sengaja masuk dan kemudian menempel di dinding saluran kemih, melalui beberapa kondisi, a.l :

  • Toilet yang kurang bersih
  • Air kotor
  • Menahan buang air kecil
  • Cara salah saat membasuh organ intim
  • Hubungan seksual

Nah..dengan mengetahui kondisi-kondisi yang bisa menyebabkan ISK itu, kita jadi bisa menghindarinya. Misalnya dengan lebih menjaga kebersihan toilet, berhati-hati saat menggunakan toilet umum, sedapat mungkin tidak menahan BAK, membasuh organ intim dengan benar (yaitu dari arah DEPAN KE BELAKANG, bukan sebaliknya!), melakukan hubungan seksual secara aman,dll.

Wanita lebih rentan terkena ISK

Meskipun ISK / anyang-anyangan ini bukan penyakit wanita saja, tapi memang wanita sangat rentan terhadap penyakit ini.  Berdasarkan penelitian, 5 dari 10 wanita pernah mengalami ISK dan 2 diantaranya mengalami ISK berulang.

Mengapa?

Pertama, karena secara anatomi saluran kemih wanita lebih dekat dengan anus, dibandingkan pada pria. Kedua, wanita menggunakan air untuk membasuh daerah intimnya setelah BAK, dan air bisa menjadi tempat berkembangnya bakteri. Ketiga, wanita lebih sering menahan BAK karena harus menggunakan toilet jika hendak BAK. Itu sebabnya wanita lebih beresiko terekspose bakteri melalui dudukan toilet, air yang kotor, dll

Apa upaya mencegah ISK?

Dulu, untuk mencegah anyang-anyangan aku hanya berusaha lebih banyak minum air putih hangat, sebagaimana yang dilakukan orang-orang pada umumnya.

Sebuah riset yang dilakukan oleh Uricran pada Desember 2018 menyatakan bahwa ada 12% responden yang minum air hangat untuk mencegah dan mengobati anyang-anyangan; 21% responden lain berobat ke dokter; 15% menggunakan obat/cara tradisional dan sebagian besar sisa responden (52%) tidak melakukan pengobatan apa-apa.

Obat antibiotik adalah salah satu yang diresepkan untuk mengobati ISK, namun terlalu banyak antibiotik juga berbahaya bagi kesehatan kita. Lalu, apa solusinya?

Buah Cranberry

Teman, ternyata ada bahan alami / herbal yang ampuh mencegah terjadinya ISK/anyang-anyangan ini lho, yaitu Buah Cranberry (vaccinium oxycoccos). Buah berwarna merah tua dari tumbuhan berry liar yang tergolong tumbuhan semak pendek ini banyak ditemukan di bagian utara Amerika dan Kanada.

Buah Cranberry

Buah Cranberry ( sumber foto : web Uri-cran )

Buah Cranberry telah diteliti dan digunakan secara efektif untuk mencegah berulangnya ISK ini, karena buah ini kaya akan proantocyanidin (PAC) yang dapat mencegah penempelan bakteri E-coli pada dinding saluran kemih dan membuangnya bersama air kencing. Minum 2 gelas jus Cranberry selama sekitar 10 hari akan membuat kita mendapatkan manfaat maksimal dari buah ini.

Tapi…mencari Cranberry kan syuliit?

Haha..iya..tidak hanya sulit, harganya pun relatif mahal. Belum lagi alasan kepraktisan jika harus ngejus Cranberry tiap hari. Dimakan langsung? Iiih..asyeeem..hehe..

Teman, jangan galau. Alasan-alasan di atas tidak akan menghambat kita mendapatkan manfaat dari buah Cranberry kok. Ya, iyalah…kan ada Prive Uri-cran! 🙂

Apa itu Prive Uricran?

Priveuricran plus

Prive uri-cran plus, salah satu jenis Prive Uri-cran dari Combiphar (Sumber foto : web Uricran )

Prive uricran adalah suplemen makanan persembahan dari PT Combiphar yang mempermudah kita mendapatkan manfaat baik dari buah Cranberry dalam tiap kemasannya.

Dengan minum setiap hari Prive Uri-cran yang mengandung ekstrak Cranberry ini kita dapat mencegah berulangnya anyang-anyangan / ISK sehingga tidak perlu mengkonsumsi antibiotik untuk pengobatan ISK.

Minum setiap hari Prive Uricran, aktiv mandiri bebas anyang-anyangan

Yuk minum setiap hari Prive Uricran agar kita aktif dan percaya diri, bebas dari anyang-anyangan

Prive Uri-cran ini tersedia dalam 2 macam kemasan, teman. Ada Prive Uri-cran dalam kemasan kapsul yang mengandung 250 mg ekstrak Cranberry dan ada Prive uri-cran plus dengan sediaan bubuk dalam kemasan sachet dengan kandungan 375 mg ekstrak Cranberry, 59 mg Vit C, 0,1 mg lactobacillud achidipillus dan 0,1 mg bifidobacterium bifidum.

Nah, teman.. itulah oleh-oleh dari keikutsertaanku dalam Uri-cran Woman Community di Semarang beberapa waktu lalu, yang bertemakan “Aktif dan Percaya Diri dengan Memelihara Saluran Kemih”. Terima kasih kepada Ibu Dyah Parikoening (Head of Brand Activation Combiphar) dan para narasumber Ibu Michele Talitha dan Ibu dr Olivia Franciska Laksmana, SpOG tak lupa juga terima kasih untuk mba Ika Puspita salah satu blogger Semarang yang juga berbagi pengalaman di forum kemarin.

Narasumber Uricran Woman Community Semarang

Narasumber Uri-cran Woman Community Semarang

Terima kasih semuanya… Aku menjadi lebih tahu tentang anyang-anyangan alias ISK, penyebab dan pemicunya, cara pencegahannya dan tentunya berkenalan dengan Prive Uri-cran. Mari kembali aktif dan percaya diri bersama Uri-cran, bye-bye anyang-anyangan… 🙂

Sahabat Lalang Ungu, apakah juga mempunyai pengalaman tentang anyang-anyangan ataupun dengan Uri-cran? Yuk, bagi kisahnya di kolom komen yaa.. Terima kasih..

#uricran #uricranwomenscommunity #semarang #combiphar

68 Comments

Leave a Reply to mechtadeera Cancel reply

Required fields are marked *.