LALANG UNGU

Ruang berbagi pengalaman dan manfaat

Blogger Gathering & SEO Workshop

Kopdar di Rooms Inc : Belajar SEO & Peroleh Rekomendasi Hotel di Semarang

| 33 Comments

Hai Sahabat Lalang Ungu, akhir pekan lalu aku berkesempatan mengikuti Blogger Gathering & Workshop SEO yang diadakan oleh Sinar Mas Land dan bertempat di Rooms Inc Hotel Semarang. Acaranya seru deh. Tak hanya mendapat ilmu tentang SEO aku juga mendapat rekomendasi hotel di Semarang karena jadi lebih mengenal tentang Rooms Inc yang merupakan salah satu hotel terbaik di Semarang ini. Mau tahu keseruannya? Yuk, ikuti terus tulisan ini…

Blogger Gathering & SEO Workshop

Blogger Gathering di Rooms Inc Semarang

Acara yang berlangsung pada Minggu, 24 September 2023 lalu itu dijadwalkan untuk dimulai jam 9 pagi. Aku berangkat dari rumah setengah jam sebelumnya dan alhamdulilah sampai di kawasan DP Mall Semarang tepat waktu.

Lhoo…kok malah ke Mall?

Jadi gini, teman-teman… Hotel Rooms Inc tempat acara Blogger Gathering & Workshop SEO ini memang berlokasi di DP Mall Semarang , tepatnya di Jl. Pemuda No 150 – Sekayu – Kec. Semarang Tengah Kota Semarang. Asyik banget, kan..habis acara bisa langsung borong-borong atau sekedar cuci mata deh..hehe..

Blogger Gathering & Workshop SEO di Semarang

Oya, mau cerita dulu ah tentang acara ini. Awalnya di WAG Gandjel Rel ada info tentang acara ini. Waah…langsung daftar deh aku. Tahu nggak apa alasan utamanya?

Kangen.

Iya, kangen banget ketemuan langsung dengan teman-teman blogger, hal yang sudah lama tak bisa kuikuti karena pandemi dan juga beberapa kesibukan lain. Terakhir ketemu teman-teman blogger Gandjel Rel di bulan Februari lalu, saat perayaan ultah Gandjel Rel.

Nah selain kangen dengan teman-teman blogger Semarang, tertarik ikut acara ini karena ada Workshop  Search Engine Optimization alias SEO yaitu materi optimasi blog / web yang sangat penting buat blogger.

Seperti telah kusebutkan di atas, acara ini diselenggarakan oleh Sinar Mas Land, salah satu pengembang properti di Indonesia yang salah satu proyeknya adalah Rooms Inc Hotel di Semarang ini. Oya, Blogger Gathering dan Workshop SEO kemarin ini diikuti oleh sekitar 20 orang blogger dari Semarang dan sekitarnya. Adapun narasumber di acara ini adalah Rizqa Humairoh dari Rooms Inc, Tommy AS dan Harris Maulana dari SML.

Selayang Pandang Rooms Inc Hotel Semarang

Kesan Pertamaku : Nyaman dan Ramah

Terus terang, ini kali pertama bagiku ke hotel ini. Saat pertama sampai di depan pintu masuk hotel sempat mbatin : kok tampak kecil yaa? Apa bener ini hotelnya? Dan ternyata petugas yang ada di depan pintu itu membenarkan, kemudian dengan sigap dan ramah memandu ke lift yang membawaku ke lobby hotel.

Nah..keluar dari lift di lantai L, langsung disambut tampilan lobby yang cantik dan elegan. Kesan kecil / sempit jadi hilang deh. Senangnya lagi, petugas front desk menyambut dengan senyum ramah dan  menanyakan keperluanku. Saat ku sampaikan akan mengikuti Blogger Gathering maka ditunjukkan arah ke sebelah kiri yaitu di salah satu ruang bernama Full Moon. 

Sudah ada beberapa teman blogger yang datang yaitu mba Farida, mba Archa, mba Nia serta Farida Asadi. Kami menunggu sebentar di ruang tunggu itu sebelum kemudian dipersilakan mengisi daftar hadir dan memasuki ruang pertemuan.

Saat beberapa waktu menunggu di di lobby itu sambil memperhatikan sekitar, kesan yang kudapat adalah suasana yang tenang, nyaman, interior cantik dengan petugas-petugas yang ramah. Jadi makin semangat deh mengikuti acaranya 🙂

Sekilas Room Tour di Rooms Inc Semarang

Setelah acara dibuka oleh pembawa acara, sesi pertama adalah pengenalan tentang Rooms Inc Hotel Semarang oleh mba Rizqa Humairoh. Ternyata bulan September ini adalah bulan ulang tahun ke-6 dari hotel yang diresmikan pada Tahun 2017 lalu.

Rizqa Sales Manager Rooms Inc Semarang

Pengenalan Rooms Inc Semarang oleh mba Rizqa Humairoh

Hotel bintang 3 berkonsep smart urban dengan disain interior bertema industrial ini mempunyai 162 kamar yang terbagi menjadi 3 tipe yaitu : deluxe, superior dan standard. Tentunya tiap tipe ini mempunyai keunikan dan kelebihannya masing-masing.

Lorong di Rooms Inc Semarang

Kiri : Tanda menuju lift ke kamar-kamar. Kanan : lorong di lantai 3 Rooms Inc Semarang

Kemarin aku berkesempatan melihat langsung kamar yang tipe deluxe. Kamar ini ada di lantai 3, dapat diakses dari lobby melalui lift yang berada di seberang ruang makan. Meski tak terlalu luas, tapi menurutku kamar ini sangat menarik karena terlihat bersih, rapi dan cantik!

Tempat tidur kamar delux di Rooms Inc Semarang

Tempat tidur di Delux Room Rooms Inc Semarang ini, sungguh mengundang rebahan, bukan?

Selain tempat tidur yang terlihat nyaman (dan sangat mengundang untuk langsung gegoleran di atasnya..haha..) terdapat tempat-tempat duduk yang selain terlihat nyaman untuk bersantai juga cantik sebagai tempat pepotoan 😍

Suasana kamar Delux Rooms Inc Semarang

Suasana nyaman di kamar tipe Delux Rooms Inc Semarang dengan pemandangan langsung ke Lawang Sewu…

Ada kulkas di kamar ini, jadi penghuni kamar tak perlu repot bila ingin memuaskan dahaganya dengan minuman dingin / air es, mudah banget. Selain itu, tidak hanya di atas kulkas tersedia air putih, kopi dan teh yang dapat dipilih sebagai alternatif air minum, di meja kecil samping tempat tidur juga tersedia air putih, sehingga kalau haus malam-malam nggak perlu repot turun tempat tidur dan pagi hari bangun tidur bisa langsung minum deh. Tak perlu takut dehidrasi deh pokoknya! 🙂

Kamar mandinya juga terlihat bersih dan rapi, dengan dominasi warna putih dan aksen coklat tua. Eh…ada timbangan badan juga lho di sini.. Perlengkapan mandi yang disediakan lengkap dari handuk hingga pernak-pernik toiletries lainnya.

Kamar mandi di Rooms Inc Semarang

Kamar mandinya tampak bersih dan nyaman juga yaa…

Tempat Makan dan Nongkrong di Rooms Inc Semarang

Untuk tempat makan, ada ruang makan yang cukup luas, bersih dan nyaman. Meet n Eat Resto & Spacebar terlihat tak hanya nyaman untuk aktivitas makan namun juga nyaman untuk bertemu dan berinteraksi dengan teman, keluarga atau rekan bisnis. Sebagai tempat kerja / menyelesaikan tugas OK juga sepertinya.

Meet n Eat Resto & Spacebar di Rooms Inc Semarang

Meet n Eat Resto & Spacebar. Nggak cuma asyik buat makan saja…

Oya, sepertinya ada fasilitas-fasilitas menarik lain di hotel ini seperti tempat bermain biliar, tempat nge-gym, live music dll. Sayang kemarin aku belum sempat mengeksplor nya, mudah-mudahan di lain kesempatan.

Fasilitas Meeting di Rooms Inc Semarang

Selain tempat menginap, Rooms Inc Semarang ini juga merupakan tempat yang tepat untuk lokasi acara / pertemuan. Letaknya yang strategis di pusat kota, mudah diakses, dekat dengan tempat belanja, wisata serta kantor pemerintahan sangat mendukung hal ini.

Paket meeting eksklusif dari Rooms Inc Semarang ini dukung pula oleh ketersediaan ruang meeting yang representatif. Ada 3 ruang meeting yang bila digabungkan bisa muat hingga 150-200 orang. Ruang-ruang pertemuan itu pun mempunyai nama-nama yang unik, yaitu : Full Moon, Half Moon dan Crescent Moon.

SEO Workshop by Tommy A.S.

Tommy AS, Web Channel Coordinator Sinar Mas Land

SEO Workshop by Tommy AS, Sinar Mas Land Web Channel Coordinator

Pembicara utama pada Blogger Gathering kali ini adalah mas Tommy AS yang merupakan Web Channel Coordinator Sinar Mas Land. Beliau menyampaikan beberapa poin penting dari Search Engine Optimization (SEO) yang perlu diperhatikan oleh blogger karena dengan teknik optimasi ini websitenya menjadi mudah ditemukan dan tentunya berpotensi mendatangkan lebih banyak traffic -hal yang menjadi salah satu indikator kesuksesan website/blog. Berikut beberapa poin penting yang kucatat dari workshop ini :

SEO terbagi menjadi 2 bagian yaitu on page dan off page. Kedua bagian ini harus dapat dijalankan bersama-sama dengan optimal agar mendapatkan hasil maksimal yang diharapkan.

Catatan tentang On Page SEO

Beberapa hal penting dalam On Page SEO antara lain:

  • Internal link
  • Alternatif text (Alt) Images
  • Titel & description tag
  • Open Graph Meta Tags
  • Heading (H1-H3)
  • Meng-update konten lama untuk meningkatkan performa
  • Snippet
  • Breadcrump Optimization 
SML Blogger Gathering & SEO Workshop di Rooms Inc Semarang

Belajar bersama teman memang selalu seru dan asyiiik.. Oya selamat untuk semua pemenang lomba feed IG dan Reels yaa…

Catatan tentang Off Page SEO

Beberapa hal penting pada Off Page SEO antara lain:

  • Domain Authority (DA)
  • Koneksi dengan media sosial
  • Optimalkan Profil Bisnis Google kita
  • Inbound Links
  • Interaksi melalui komen blog

Catatan tentang Technical SEO

Beberapa hal teknis yang penting untuk diterapkan dalam SEO :

  • Aktifkan Sitemap.xml
  • Aktifkan Robots.txt
  • Aktifkan 404 page
  • Aktifkan Google AMP
  • Aktifkan Canonical Tags
  • Perhatikan struktur URL
  • Gunakan Secure Socket Layer  (SSL)
  • Perhatikan broken link
  • Aktifkan Bloated CSS & JS File
  • Perhatikan dan terus tingkatkan performa website

Sahabat Lalang Ungu, itulah beberapa catatan dari keseruan acara Blogger Gathering pada Sabtu, 24 Oktober 2023 lalu. Alhamdulillah, itu salah satu akhir pekan yang menyenangkan dan bernilai bagiku, terutama dalam kegiatan blogging. Selain mendapat rekomendasi hotel untuk menginap di Semarang, aku juga mendapat banyak pencerahan dan ilmu baru tentang SEO yang menjadi PR tersendiri bagiku. Terimakasih Sinar Mas Land dan Rooms Inc untuk kesempatan berharga ini.. Sampai jumpa lain waktu ya…

 

33 Comments

Leave a Reply

Required fields are marked *.