Beberapa waktu lalu saat BW ke blognya mbak Monda ternyata aku salah 1 dari 11 yang ketiban sampur untuk mengerjakan PR yang ada bersama Liebster award ini. Terimakasih, mbak Monda… Tapi maaf yaa, ngerjain PR nya lamaa, maklum suka susah kalau disuruh cerita tentang diri sendiri 🙂
Oya,aturan Liebster Award adalah :
- Post award ke blognya
- Say thanks buat yang memberi award dan link back ke blog dia
- Share 11 hal tentang dirinya
- Jawab 11 pertanyaan yang diajukan si pemberi award
- Pilih 11 blogger lainnya dan ajukan 11 pertanyaan.
OK deeh…, yuuuk kita mulai :
Aturan no. 1 : sudah.
Aturan no. 2 : sudah.
Aturan no. 3 : 11 hal tentang diriku.
- Lahir di Salatiga, beranjak remaja di Semarang, kuliah di Bogor dan saat ini tinggal & bekerja di Pekalongan.
- Pecinta warna UNGU -dari ungu muda / pastel hingga ungu tua / ungu terong… Pokoke unguuu! 😉
- Sangat suka membaca, dan selalu penasaran untuk segera sampai di akhir cerita, sehingga seringkali nekad ‘melahap’ bacaan dalam sekali baca (meskipun hasilnya pagi2 mata pedih karena begadang..hehe..)
- Bermimpi menjadi penulis dan sedang berusaha keras mewujudkan impian itu.
- Mudah terhanyut dengan cerita yang sedang dibaca, sehingga selalu sedia tisu karena sering mewek selama / sesudah membaca kisah2 yang mengharukan/menyedihkan.
- Lebih suka membaca daripada nonton film, sehingga memilih menikmati drama-drama korea dengan membaca recaps nya dan bukan menonton filmnya.
- Suka memotret namun awam teknik-teknik pemotretan sehingga motretnya asal jadi & hasilnya hanya pantas sebagai penghias album FB pribadi & ilustrasi blog saja, hehe…
- Oya, lebih suka motret daripada dipotret, dan lebih suka majang hasil potretan daripada potret diri 🙂
- Memendam mimpi untuk dapat mengunjungi tempat-tempat indah di bumi pertiwi, namun juga pengeeeen ke Masjid Biru di Istambul sana.
- Saat kecil pengeeen banget bisa main musik seperti gitar / piano…, tapi tak kesampaian dan hanya mentok di pianika & suling… (meleset jauuh yaa.. hehe)
- Duluuu, suka rengeng-rengeng dengan nada & lirik ngarang sendiri, lalu dicatat n direkam (tanpa iringan musik) di beberapa kaset khusus (mudah-mudahan kasetnya masih bisa diputer… dan berharap suatu saat bertemu teman yang bisa mewujudkan menjadi ‘lagu beneran’ ) 🙂
Aturan no.4 : Jawaban pertanyaan dari pemberi award.
1. Kapan mulai ngeblog?
Tulisan pertama pada tanggal 30 Januari 2010 di Beranda Mechta lalu pada September 2012 lalu mulai menulis di Lalang Ungu ini karena saat itu blog sebelah sedang ngambeg tak mau dibuka.
2. Kenapa suka ngeblog?
Awalnya karena suka BW dan terkesan dengan tulisan teman-teman di blog-blog yang rutin kudatangi itu. Lama kelamaan menjadi tertarik untuk mempunyai blog sendiri, dan akhirnya sangat bersyukur punya tempat pribadi untuk menuliskan apa saja yang ingin diungkapkan, tempat berlatih menulis (baik fiksi geje maupun opini semau gue , hehe..) dan menyimpan kenangan atas kejadian-kejadian yg -bagiku- berkesan.
3. Paling suka ngeblog tentang apa?
Pengalaman atau kejadian sehari-hari yang kualami, kulihat, kudengar ataupun kurasa. Dengan kata lain, blog ini = diary online, hehe…
4. Apa topik favorit yang selalu dibaca di blog orang?
Kisah perjalanan (apalagi dengan foto2 keren); Kisah / pengalaman hidup yang inspiratif ;
5. Apa kegiatan favorit di waktu luang?
Membaca, ngeblog, belajar nulis.
6. Punya mimpi yang pengen diwujudkan dalam waktu dekat ?
Menerbitkan buku lagi…, lagi… dan lagi…. 🙂
7. Apa film favorit kamu ?
Sound of music, Dances with wolfes
8. Apakah makna pertemanan itu? Jelaskan dalam maksimal 5 kalimat.
Berteman itu berbagi, saling melengkapi, dan saling mengingatkan.
9. Sebutkan 3 orang wanita yang menjadi sumber inspirasi kamu ?
Yang nomor 1 : Ibuku. Yang dua lagi, hm… siapa ya? banyaak…hehe..
10. Sebutkan 3 hal yang loe paling suka dalam hidup.
Belajar – berteman – berbagi.
11. Seandainya loe hidup hanya 3 bulan kedepan dan boleh melakukan 3 hal, apa pilihan loe?
Memperbaiki kualitas ibadah, membuat ibu selalu tersenyum dan berbagi bahagia dengan orang-orang tersayang
Aturan no. 5.
Maaf… kurasa sudah banyak teman yg menerima award ini dan aku tak ingat siapa-siapa saja yang belum dapat. Jadi… sekali lagi maaf, aku tak bisa meneruskan award ini. Untuk teman yang belum dapat dan berminat, silahkan ambil sendiri award ini yaa… 🙂
Naah, selesai sudah mengerjakan PRnya.. *fyuuh… lap keringat
Lapor, mbak Monda…, tugas selesai dilaksanakan, mudah2an berkenan 🙂
13 Comments
Leave a reply →