LALANG UNGU

Ruang berbagi pengalaman dan manfaat

Kampus YIS
Kampus YIS

Yogyakarta Independent School, Sekolah IB di Yogyakarta

| 111 Comments

Hai Sahabat, salam jumpa.. Apa kabar nih, Sahabat Lalang Ungu? Semoga tetap sehat dan bahagia ya, meski pandemi belum berlalu dan PPKM level 4 masih berlangsung.

Sahabat, bulan Juli hampir selalu identik dengan awal tahun ajaran baru bagi putera-puteri kita ya.. Sebuah bulan yang di awali dengan kehebohan bagi para orang tua terutama yang putera-puterinya hendak masuk ke jenjang pendidikan baru.

Memilih sekolah yang tepat memang harus benar-benar dipertimbangkan dari segala sisi ya.. Pemilihan kurikulum sekolah adalah salah satu yang menjadi bahan pertimbangan -utamanya bagi sekolah-sekolah swasta ataupun internasional- agar terdapat kesesuain kurikulum dengan tujuan pendidikan anak yang diharapkan orang tua.

Oya, pada hari Kamis 29 Juli 2021 lalu aku berkesempatan mengikuti seminar virtual yang diselenggarakan oleh sebuah sekolah internasional di Yogyakarta yaitu Yogyakarta Independent School (YIS). Seminar virtual itu bertujuan agar masyarakat umum lebih mengenal YIS yang merupakan satu-satunya sekolah internasional berkurikulum IB di Yogyakarta ini. Penasaran? Nah berikut ini akan kutuliskan pengenalanku terhadap YIS hasil dari seminar ini ya…

Seminar Virtual YIS

Virtual Seminar YIS, 29/7/2021

Tentang YIS

Nama dan Lokasi YIS

Yogyakarta Independent School (YIS) adalah sebuah sekolah internasional yang berlokasi di Yogyakarta, tepatnya di Jl. Tegal Mlati No 1 Jombor Lor, Sinduadi, Kec. Mlati, Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55234, lokasi ini tak jauh dari Monumen Jogja Kembali (Monjali). Kontak YIS di nomor +628112632442 ya..

Awalnya bernama Yogyakarta International School yang didirikan oleh Yayasan Pendidikan Internasional Yogyakarta (YPIY) pada tahun 1989 sebagai sebuah sekolah yang menerapkan kurikulum internasional pada jenjang pendidikan dasar dan menengah, saat itu dimulai dengan jumlah murid 30 orang yang dibimbing oleh 4 orang guru. Kalau saat ini, tentu saja jumlah murid dan guru sudah banyak berkembang seiring berjalannya waktu.

Pada tahun 2014, sejalan dengan kebijakan Pemerintah bagi sekolah-sekolah internasional untuk tidak menggunakan kata ‘international’ pada nama mereka, maka nama YIS mengalami penyesuaian dari Yogyakarta International School menjadi Yogyakarta Independent School. 

Jenjang Pendidikan di YIS

Sejak tahun 2014 tersebut YIS mendapatkan 4 izin dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI untuk menyelenggarakan pendidikan dalam 4 jenjang yaitu : Early Years; Primary Education; Junior High School; dan Senior High School.

Jadi, pada satu yayasan sekolah YIS ini terdapat 4 jenjang pendidikan untuk anak usia 3-18 tahun dengan pengelompokan (grade) sbb :

  • Jenjang Pra Sekolah / Early Years : PreSchool; KG A; KG B;
  • Jenjang Sekolah Dasar / Primary Education : Grade 1-6;
  • Jenjang Sekolah Menengah Pertama / Junior High School : Grade 7-10;
  • Jenjang Sekolah Menengah Atas/Senior High School: Grade 11-12.

Visi dan Misi YIS

Mengutip penjelasan Ibu Kimberly Kingry -Kepala Sekolah YIS 2018-2021- fokus utama pendidikan di YIS adalah pengembangan para pelajar yang terlibat aktif dalam dunia di sekitar mereka. Adapun dalam webnya YIS menuliskan Visi dan Misi nya adalah “menyediakan lingkungan belajar yang menantang bagi generasi muda agar tumbuh menjadi generasi pemikir kritis, ingin tahu dan peduli“.

Dalam sesi tanya jawab pada pelaksanaan seminar virtual kemarin, salah satu peserta menanyakan keunggulan YIS dibanding sekolah internasional lainnya, dan Ibu Kimberly menjelaskan bahwa selain penggunaan kurikulum IB di sekolah ini, lingkungan sekolah yang relatif luas (6,5 Ha) dengan suasana nyaman dan juga bounding yang kuat antar anggota civitas academica YIS  juga merupakan nilai-nilai tambah keunggulan sekolah utama ini.

Oya pada awal pelaksanaan seminar virtual kemarin peserta diajak sejenak melakukan virtual tour di lingkungan sekolah melalui video yang juga memperlihatkan kegiatan-kegiatan belajar mengajar dari masing-masing jenjang pendidikan di sana.

Kampus YIS

View sebagian kampus Yogyakarta Independent School

Aiih…senang deh, melihat suasana kampus YIS yang luas, hijau dan bersih itu. Siswa -siswa tampak berkegiatan dengan nyaman dan riang baik di dalam ruang maupun di luar ruang. Para siswa berkegiatan dalam kelompok-kelompok kecil di bawah bimbingan guru-guru lokal maupun internasional, diharapkan dengan rasio guru-murid yang baik, pendampingan dapat dilakukan secara optimal dan memperoleh hasil pendidikan yang maksimal bagi masing-masing siswa YIS.

Kurikulum Yang Digunakan di YIS

Berdasarkan penjelasan dari Ibu Kimberly dan juga tertulis pada web-nya, YIS adalah satu-satunya sekolah internasional di Yogya yang menggunakan kurikulum IB selain kurikulum pendidikan nasional.

Kurikulum IB, Apa Itu?

Kurikulum International Baccalaureate (IB) merupakan kurikulum pendidikan internasional yang dirancang untuk mempersiapkan para siswa menemukan tempat mereka dan unggul di dunia.

Kurikulum IB berfokus pada pendidikan berbasis inkuiri yang mempersiapkan siswa untuk sukses melalui sistem pembelajaran yang mendidik mereka untuk berpikir kritis dan mandiri.

IB itu sendiri berawal dari dunia pendidikan di Jenewa, resmi berdiri pada tahun 1968 dan di sanalah pusat yayasan pendidikan IB saat ini berada. Adapun kurikulum IB ini telah diadopsi oleh negara-negara di dunia termasuk Indonesia. Dan sertifikat Program Diploma IB ini telah diakui oleh universitas-universitas terkemuka di dunia dalam penerimaan mahasiswa baru.

4 Program dalam Kurikulum IB

  1. IB Primary Years Programme (PYP). Merupakan program dalam kurikulum IB dengan sasaran anak usia 3-12 tahun.
  2. IB Middle Years Programme (MYP). Merupakan program dalam kurikulum IB yang ditujukan untuk anak usia 11-14 tahun.
  3. IB Diploma Programme (DP). Merupakan program dalam kurikulum IB untuk anak/remaja usia 15-18 tahun.
  4. IB Career-Related Programme (CP). Ini juga merupakan program IB untuk anak/remaja usia 15-18 tahun.

Penerapan Kurikulum IB di YIS

YIS menerapkan kurikulum IB ini dalam pendidikan siswa sejak  preschool  hingga grade 12 atau pada seluruh jenjang pendidikan yang pada YIS. YIS yakin bahwa siswa akan lebih baik belajar dalam suasana pembelajaran yang relevan, signifikan, menarik dan menantang.

Kegiatan siswa YIS

Sebagian kegiatan siswa Yogyakarta Independent School

Ibaratnya pada kegiatan bertanam, maka Primary Years Programme (PYP) merupakan awal kegiatan yaitu menanam benih. Dalam PYP ini dibangun dasar kesuksesan siswa melalui pengembangan kemampuan siswa berpikir mandiri dan bertanggung jawab terhadap pembelajaran mereka sendiri. Adapun subyek-subyek yang dipelajari pada program ini yaitu : bahasa, studi sosial,matematika, seni, sains dan karakter individu serta edukasi fisik.

Selanjutnya adalah Middle Years Programme (MYP) di mana siswa didorong untuk membangun hubungan praktis antara studi mereka dan dunia luar. Terdapat 8 grup materi pembelajaran pada MYP ini, yaitu : penguasaan bahasa dan sastra, i dividu dan karakter masyarakat, matematika, desain, seni, sains serta pendidikan jasmani dan olahraga.

Pada Diploma Programme (DP) yang merupakan program selanjutnya dalam kurikulum IB. Program selama 2 tahun kni bertujuan untuk mempersiapkan siswa masuk ke universitas. Program akademis yang bisa dipilih antara lain: studi tentang bahasa dan sastra, penguasaan bahasa, individu dan masyarakat, sains, matematika dan seni.

Adapun Career-Related Programme merupakan program khusus yang dirancang untuk berfokus pada karir masa depan siswa. Siswa bisa mengambil program ini bila telab lulus minimal 2 DP khusus bidang karir sebelumnya.

Dengan penerapan kurikulum IB pada pembelajaran siswa YIS, saat ini lulusan-lulusan YIS telah tersebar di berbagai universitas di mancanegara ( Leiden University, Amsterdam University, Delft University, Melbourne University, dll) pun juga di universitas-universitas terkemuka dalam negeri. Juni 2021 ini YIS telah meluluskan siswa-siswa Program Diploma (setara SMA) yang ke-3.

Sahabat Lalang Ungu, demikianlah pengenalan singkat tentang Yogyakarta Independent School, satu-satunya sekolah internasional di Yogya yang telah menerapkan kurikulum IB pada semua jenjang pendidikan yang dikelolanya. Bagaimana, tertarik untuk tahu lebih banyak? Langsung saja kontak ke YIS, cek  web YIS atau bisa juga tanya-tanya via DM akun IG @yogyakartaindependentschool ya.. 🙂

Adakah sahabat yang punya pengalaman dengan sekolah internasional juga? yuk, bagi ceritanya di kolom komen ya.. Terima kasih..

Silakan baca juga tulisan lain terkait pendidikan dan pemberdayaan di blog ini ya..

111 Comments

  1. Menarik ya mbak programnya, apalagi sejak usia 3th sudah dikenalkan dgn bahasa asing. Pasti nanti gedhe penguasaan bahasanya wuapik tenan deh. Belum lagi penguasaan bidang ilmu lainnya. Ga cuma menghapal tp bener2 diajak memahami bahkan kritis thd ilmu. Jd pengen skolah di YIS heheeh…

    • iya tuh..dan aku suka melihat mereka berkegiatan dalam kelp2 kecil..nggak kemruyuk seperti sekolahku dulu haha..

  2. kebetulan temenku ada yang anak2nya di YIS ini, mereka puas banget jelas sama kurikulum IB yang diajarkan oleh pihak sekolah.

    saya dulu kebetulan jg sempat sekolah di intl school dan saya bisa membandingkan dengan sekolah swasta biasa. memang ya tetap pada akhirnya akan sesuai dengan kebutuhan anak

  3. Akun penasaran berapa biaya administrasi sekolah di YIS, kalau dari kurikulum nya sudah pasti berkualitas ya apalagi tingkat internasional

  4. Awalnya saya bingung kurikulum IB itu apa…
    Baru di sepertinya terkahir artikel dijelaskan hehehe

    Terimakasih atas Mbak. Sekolah internasional seperti ini diyakini emang berkualitas baik

  5. seru banget sekolah internasional ini, karena seperti terlihat di foto-foto sangat asri dan begitu menyatu dengan alam. Dream school banget ini

  6. Menarik ya sekolah ini, anak sudah diarahkan untuk kemana setelah nanti lulus dari sekolah itu. apalagi ini tarafnya internasional. pasti banyak orang tua yang tertarik dengan kurikulum sekolah yang ditawarkan.

  7. Kurikulumnya YIS memang keren, sempat punya keinginan memasukkan anakku sekolah di sini, sayang lokasinya jauh banget dari rumah.

  8. Program program Yogyakarta Independent School keren banget. Dari usia dini hingga remaja terfasilitasi dengan baik. Gedungnya rapi dan megah ya

  9. Menarik ini mbak programnya. Saya hanya sepintas aja mengenal sekolah Internasional dan belum berpengalaman terjun langsung ke sekolah internasional. Begitu membaca tulisan mbak Tanti jadi punya gambaran tentang sekolah internasional…memang benar2 fokusnya mencetak generasi muda yang terampil dan berpengalaman. Apalagi di jaman seperti sekarang ya mbak, anak2 hrs ekstra mendapatkan pendidikan terbagus.

  10. Saya baru tahu nih tentang kurikulum IB, ternyata menarik ya kurikulum IB ini dam sangat bagus untuk anak-anak mengembangkan diri kedepannya nanti

  11. Terima kasih mbak Tanti, telah membantu membuka mata ku menengok Tempat Pendidikan yg sdh worldwide

  12. bagus ya program yang ditawarkan oleh Yogya International School ini .. bisa membawa banyak manfaat untuk mereka membutuhkan pendidikan berkualitas

  13. Waah, Seminar virtual yang nambah wawasan aku nih, apalagi tujuannya agar masyarakat umum lebih mengenal YIS yang merupakan satu-satunya sekolah internasional berkurikulum International Baccalaureate (IB) di Yogyakarta .

    Keren banget, pendidikan internasional yang dirancang untuk mempersiapkan para siswa menemukan tempat mereka dan unggul di dunia.
    Makasih sharingnya Mba Tanti.

  14. waah senangnya diajak jalan jalan virtual class ke YIS. Sekolahnya luas banget ada danau yang enakeun gitu. Betah pastinya sekolah disini. Lulusannya juga tersebar di universitas mancanegara yaa. Bisa jadi pilihan buat anak-anak kita yang ingin sekolah di sekolah internasional

  15. Menarik banget ya, kalau aku bikin sekolahan pengen seperti ini deh tapi dipadu dengan penanaman akidah Islam yang kuat dalam tataran konsep dan aplikasi….hehe… Semoga ada takdirnya aku bisa menjadi agniya. Aamiin Allohumma Aamiin.

  16. Yogyakarta Independent School keren sekali..
    Dari konsep sekolahnya hingga bangunannya yang menyatu dengan alam. Anak-anak pasti gembira bersekolah di tempat yang nyaman begini.
    Semoga pandemi segera berlalu dan anak-anak bisa beneran tatap muka dengan sesama teman dan guru.

  17. IB ini aku baru tahu mba, pendidikan yang keren banget ya
    Yogyakarta Independent School bisa jadi rekomendasi yang tepat untuk pendidikan.
    Pasti akan mencetak lulusan yang luar biasa

  18. yg ada dipikiran saya *ini mahal gak ya? *beraa ya biayanya? haha

  19. Terima kasih banyak, Mbak, untuk info tentang YIS yang lengkap dan padat. Salam sehat selalu.

  20. Oh ya aku ingat nih dulu ga boleh lagi pakai kata Internasional padahal di beberapa sekolah unggulan sini awalnya menerapkan kurikulum internasional.
    Hebatnya Yogya International School tetap bertahan hanya mengganti nama ya. Lengkap ya jenjangnya dari TK sampai SMA. Kalau dilihat belajarnyabanyak praktiknya juga ya mbak

  21. Kereen ini konsepnya merdeka belajar ya. Yang di Jogja boleh ni dikepoin sekolahnya mana tau cocok buat bocils

  22. Lebih asik dengan kurikulum yang oke dan kekinian. Boleh nih buat yg dekat lokasinya.

  23. Aku ngebayangin ya mbak kalo anak sekolah international tuh bakal cas cis cus bahasa inggris sama temen-temennya kaya di sinetron gitu hehehe

  24. wow..keren banget ya..sekolahnya… kalo ke Jogja jadi pengen mampir lihat langsung kerennya sekolah ini…

  25. Jadi semacam kurikulum IB itu kurikulum bertaraf internasional gitu ya mbak? Keren banget ya kualitas pendidikannya sangat diperhatikan

    • IB adlh salah satu kurikulum pendidikan internasional yg telah banyak dipercaya hasilnya oleh univ2 ternama di dunia mba..

  26. Wow kampusnya bagus banget, kurikulum beda dan beneran native yaa

  27. Senang sekali bisa mengenal sekolah YIS lewat tulisan ini. Jadi tahu program, dan fasilitas keren mereka. Semoga menarik minat banyak orang tua untuk menyekolahkan putra putrinya di sana ya mbak. Terima kasih sudah berbagi.

  28. Ternyata sekolah internasional sudah ada di Yogyakarta… Mantab, semoga bisa mencetak generasi muda indonesia yang kreatif dan inovatif.. Aaaamiiin

  29. Wiss keren nih konsep sekolahnya karena lingkungan yg luas dan hijau gitu. Selain itu aku suka YIS ini sekolahnya terkenal banget ya kak.

  30. Kampusnya bagus dengan sarana lengkap pasti menyenangkan sekali buat anak-anak yang bersekolah di situ. Kurikulumnya juga beda. Yang menjadi pertanyaan di batin saya, mahal nggak ya biayanya?

  31. Wah menarik banget programnya yaa, suasana belajar menjadi menyenangkan apalagi dengan sarana prasarana yang lengkap.
    anak-anak pasti betah dan gak pengen pulang

  32. Wahhh bagus yaa visi dari sekolah YIS. Berharap seluruh pendidikan mampu menerapkan visi yang sama untuk menjadikan anak-anak berfikir kritis. Terima kasih sudah mememberikan informasi mengenai pendidikan, mba.

  33. Yis bisa jadi sekolah percontohan untuk tenaga pendidik lainnya. Sistem pembelajaran bisa diadopsi jadi anak mulai bisa memahami terait sistem Blended Learning meski dikit dikit gitu ya …

  34. Baru tau soal YIS lewat blog post. Ini, suka sama program Diploma dan Career related programnya ka, jadi siswa bisa siap buat terjun ke dunia kerja sesuai kompetensi mereka dan tetep semangat belajarnya

    • betul..tentunya kedua program itu sangat membantu anak2 bersiap memasuki pendidikan lanjut atau dunia kerja

  35. Pantaslah Yogyakarta dikenal dengan kota pelajaran ya mba banyak pilihan sekolah nya termasuk YIS dengan kurikulum IB nya

  36. Sekolahnya asyik ya mbak.
    Akuohat daei fasilitas aja membuat anak betah.

    Gak salah sih, jika membawa misi peduli dengan lingkungan sekitar terlihat dekat dg alam ya

    Suka deh pokoknY sama pendidikan yg tak hanya orientasi akademik

  37. Wah menarik. Lengkap pula dari SD pe SMA. Dekat rumah ortuku di Jogja. Kalau aku domisili jogja sudah pasti bakal survei ke sana dan menjadikan YIS salah satu pilihan sekolah anak

  38. Wah keren, aku sebagai orang Jogja justru baru tahu ttg sekolah ini. Paling tidak bisa ikut merekomendasikan saudara yg tertarik bergabung.

  39. Wah keren banget ya sekolahnya. Jadi penggunaan kurikulumnya dobel ya mba? Pakai uang nasional juga yang IB?

  40. Sekolahnya keren banget ya. Mengombinasikan international curriculum sama budaya lokal, duh coba dekat anakku kusekolahin ke situ sih, hehe.

  41. Pembagian kelasnya agak beda dr sekolah negeri ya mba yg di jenjang diploma ini? Aku penasaran rasanya belajar di sekolah berkurikulum IB. Selama ini taunya KTSP *umur brp sih ini hahaha

  42. Kayaknya asik deh sekolah di sana ya mba, muridnya ga bosen. Kalo mau sekolah di sana harus mulai dari tingkat dasar kah? atau boleh masuk langsung ke tingkat high school misalnya?

  43. Jadi penasaran sama kurikulum IB…apalagi anak-anakku sudah mulai sekolah pengennya kankasih yang terbaik buat mereka

  44. Program kurikulumnya menarik nih. Kalau pakai kurikulum internasional gitu, kira2 berapa ya biayanya? Biasanya mahal euy…tapi gpp jg sih demi pendidikan anak yang terbaik. Sayangnya jauh juga euy di Yogyakarta

  45. Referensi yang bagus buat milih pendidikan utk sikecil nih.. semoga segera ada di Semarang yaa..

  46. SEkolah dengan pendidikan berbasis inkuiri seperti ini yang dibutuhkan orang tua siswa. Karena kurikulumnya ternyata juga mendidik siswa untuk berpikir kritis dan mandiri.

  47. Sekolahnya keren banget, Mbak mulai dari kurikulum, program, bahkan tempatnya pun menyenangkan.
    Ini cocok ya apalagi yang persiapan mau lanjut kuliah ke Luar negeri.

  48. Bagus banget nih misinya untuk mencetak generasi muda yang selalu berpikir kritis dan mau peduli pada sekitarnya. Nasib bangsa kita di kemudian hari kan ada di tangan generasi muda yaa.. bagus nih YIS sudah memulai dengan menyiapkannya dari sekarang.

  49. Sistem pendidikan dan proses belajar di YIS tampak menyenangkan ya.
    Yakin deh, anak-anak bakal betah dan bisa optimalkan prestasi terbaik mereka.

    Kalau anak-anak mau dan milih buat sekolah di YIS, yakin buat langsung bilang ‘Yessss”..

  50. Kalau di Salatiga, ada sekolah internasional juga mbak, namanya mount Carmel. Cuma kurikulumnya sendiri aku kurang paham pakai apa. Yas aku suka dari Yogyakarta Independent School ini, siswa WNI diberi kemudahan untuk ujian nasional dan ada tambahan materi pelajaran seperti PPkn dan agama juga

  51. Wah keren ya sekolahnya, apalagi lulusan-lulusan YIS udah tersebar di berbagai universitas di mancanegara. Makasih infonya ya mbak.

  52. Seneng ya sekarang makin banyak pilihan sekolah yg bisa mengakomodir kebutuhan anak dan ortu juga

  53. Wah sekolah ini emang keren lho buat anak. Saya ikut webinarnya dan sangat tertarik mengadaptasi bagaimana cara mengembangkan potensi anak dengan pendekatan mereka

Leave a Reply

Required fields are marked *.